IDNEWSROOM.COM – Layanan pesan instan WhatsApp dilaporkan mengalami gangguan (down) pada Selasa (25/10/2022) siang. Berdasarkan pantauan IDNEWSROOM.COM, WhatsApp down terjadi sekitar pukul 14.00 WIB.
Situs navigasi platform Down Detector menunjukan laporan WhatsApp error meningkat pada pukul 13.56 sebanyak 299 laporan.
Pengguna WhatsApp tidak bisa mengirim pesan baik teks atau media lewat WhatsApp di grup percakapan (WhatsApp Group).
Sejumlah pengguna WA mengeluh di Twitter. Hal-hal yang berkaitan dengan Whatsapp menjadi trending topic di Twitter.
Banyak yang mengeluhkan WA yang error di tengah jam kerja. Padahal aktivitas pekerjaan harus melalui WA.
“DEMI APA INI WA EROR?😭 SMNTRA KERJAAN SEMUANYA LEWAT WA😭,” tulis pemilik akun @jagungmaniiiiss.
Kicauan tersebut mendapatkan 129 retweet, 25 quote tweets dan 742 like. Ternyata banyak yang pekerjaan terganggu karena WA Error.
Telegram juga menjadi salah satu trending Twitter. Banyak yang beralih sementara ke Telegram.
berikut keluhan netizen lainnya.